Telur Rebus Vs Telur Goreng, Sehat Mana?

Telur Rebus Vs Telur Goreng, Sehat Mana?

  • Agrosari Farm

Telur adalah sumber protein yang sangat populer dan mudah didapat. Tak hanya itu, telur juga mengandung sejumlah vitamin seperti riboflavin hingga kolin. Meski telur kaya akan nutrisi, namun banyak aspek yang mempengaruhi penyerapan beragam zat nutrisi tersebut. Salah satunya adalah cara pengolahannya.

Apakah memasak dengan cara direbus lebih baik dibandingkan digoreng? Atau sebaliknya? Jangan bingung, ini faktanya!

Telur Rebus vs Telur Goreng

Telur rebus adalah salah satu cara memasak yang paling sederhana. Dengan hanya menggunakan air mendidih, telur dapat dimasak tanpa tambahan lemak atau minyak. 

Maka dari itu, sudah pasti telur rebus memiliki kalori yang lebih sedikit dari telur goreng yakni sekitar 77 kkal. Lebih lengkapnya dijelaskan oleh DetikHealth, perbedaan nutrisi telur rebus dan telur goreng:

Nutrisi

Telur Rebus

Telur Goreng

Kalori

78 kkal

90 kkal

Lemak

5,3 gram

6,8 gram

Protein

6,3 gram

6,26 gram

Namun menurut Halodoc, nutrisi dalam telur goreng dipengaruhi oleh banyak hal diantaranya: 

  • Jenis telur goreng misalnya telur mata sapi atau telur dadar,

  • Jenis minyak yang dipakai (minyak sayur, mentega, margarin dsb),

  • Tinggi rendahnya suhu minyak saat menggoreng telur

Contohnya, telur yang digoreng dengan sedikit minyak semprot memiliki sekitar 85 kkal. Berbeda jika telur tersebut Anda goreng dengan minyak cukup banyak dan tidak ditiriskan, kalorinya bisa mencapai 120 kkal. 

Telur juga menyuplai berbagai vitamin dan mineral mulai dari vitamin B kompleks hingga kalsium dan zat besi. Telur rebus cenderung mempertahankan lebih banyak vitamin B2 (riboflavin), B12, dan D dibandingkan dengan telur goreng. Tapi menariknya, telur goreng sedikit lebih tinggi dalam mineral seperti fosfor, meski perbedaan ini tidak signifikan dalam konteks diet seimbang.

Perlu Anda ketahui pula, sebuah studi menemukan bahwa metode merebus ataupun menggoreng dapat mengurangi jumlah antioksidan tertentu sebesar 6-18%.

Jadi, jika bisa kami simpulkan telur rebus secara umum memang lebih sehat dari telur goreng. Konsumsi telur rebus cocok untuk para pejuang diet karena memberikan efek kenyang yang lebih lama.

Akan tetapi, perbedaan nutrisi keduanya tidak terlalu signifikan. Jadi, jika Anda ingin menyantap telur dengan cara menggorengnya itu boleh saja. Dengan catatan, Anda  memperhatikan minyak yang dipakai dan juga suhu memasaknya ya!

Supaya hasil optimal, variasikan metode memasak agar Anda tetap menikmati manfaat gizi telur tanpa bosan. Anda juga dapat mencoba kombinasi kedua metode ini, seperti merebus telur terlebih dahulu sebelum menggorengnya dengan sedikit minyak zaitun.

Baca juga: Mana yang Lebih Sehat Telur Omega vs Telur Kampung

Pilihan Terbaik untuk Kesehatan Anda

Baik telur rebus maupun telur goreng keduanya memiliki kelebihan masing-masing. Namun, semua nutrisi di atas akan percuma jika telur yang Anda pilih tak berkualitas bukan? Maka dari itu, pilih yang pasti-pasti saja yakni Agrosari Farm!

Sebagai produsen telur ayam, Agrosari Farm menyediakan telur segar dan bernutrisi untuk mendukung gaya hidup sehat Anda. Kami menyediakan telur yang diproduksi dengan standar ketat sehingga terjamin keamanannya untuk bahan konsumsi.

Yuk, pilih yang sehat untuk hidup yang lebih baik!